SUARA GARUT – Weekend merupakan hari paling ditunggu oleh orangtua yang bekerja dan para pelajar agar bisa menghabiskan waktu baik untuk istirahat dan juga bercengkrama dengan keluarga, salah satu hal yang bisa dilakukan yaitu menonton film.
Menonton film bersama keluarga menjadi hal yang menyenangkan dan dapat menjadi solusi menghilangkan penat selama bekerja.
ini 5 rekomendasi film yang dapat ditonton bersama keluarga :
1. Finding Nemo (2003)
Baca Juga:Tampil Mesra dengan Berondong, Nathalie Holscher Malah Dirujak Netizen: Udah Gak Pantes
Finding Nemo mengisahkan seekor ikan badut bernama Marlin yang kehilangan putranya bernama Nemo karena ditangkap oleh penyelam. Ia memulai perjalanan epik di lautan bersama Dory, ikan biru yang penuh keceriaan. Mereka menghadapi berbagai tantangan dan bertemu teman-teman unik dalam upaya menyelamatkan Nemo.
2. Zootopia (2016)
Film yang diproduksi oleh Disney ini menceritakan Judy Hopps, seorang kelinci petualang yang menjadi polisi pertama dalam dunia hewan bernama Zootopia. Bersama dengan rekan yang tidak biasa, Rubah Nick Wilde, mereka harus memecahkan misteri mengenai menghilangnya hewan-hewan di kota tersebut.
3. Despicable Me (2010)
Felonius Gru, seorang penjahat super yang jahat, berencana untuk mencuri bulan dibantu sahabatnya seorang ilmuan bernama Dr. Nefario dan juga Minionnya. Namun, banyak hal berubah saat dia mengadopsi tiga anak perempuan bernama Margo, Edith dan Agnes, pandangan hidupnya pun berubah. Film ini penuh dengan humor dan momen emosional.
Baca Juga:3 Pemain Dilarang Bertanding, Bojan Hodak Syukuri Kembalinya Nick-Alberto di Lini Pertahanan Persib Bandung
4. Coco (2017)
Film ini bercerita tentang seorang anak laki laki berusia 12 tahun yang bermimpi menjadi musisi seperti idolanya. Miguel Rivera, menemukan dirinya berada di dunia orang mati saat Dia de Muertos ( hari peringatan bagi orang yang telah meninggal) di Meksiko. Dia menjalani petualangan magis yang mengungkap rahasia keluarganya.
5. Ponyo (2008)
Rekomendasi film selanjutnya menceritakan persahabatan antara Sosuke, si anak laki-laki yang ceria dan seekor ikan ajaib yang tertarik dengan dunia luar bernama Ponyo. Sesaat setelah Sosuke menyelamatkan Ponyo yang tersangkut dalam botol kaca, banyak kejadian bencana seperti badai dan tsunami yang terjadi.
itulah 5 rekomendasi film yang bisa menjadi pilihan keluarga untuk menghabiskan weekend bersama. (*)
Quoted From Many Source